Dimanapun di dunia fana komputer menjadi barang penting yang kalau rusak bisa pusing tujuh keliling. Salah satunya adalah karena kena virus/malware. Sebenarnya virus itu termasuk software komputer .
Sebuah software komputer gratis yang merusak. Mengapa saya sebut gratis, ya mana ada orang kena virus komputer karena dia membayarnya ^_^
OK! kita kembali ke topik, sebenarnya anti virus apa sajakah yang wajib diinstall. Tentu saja kalau mau advanced harus pakai anti virus berbayar. Tapi karena saya tahu berapa besar kemampuan kantong anda...
Berikut 3 anti virus gratis yang harus anda miliki :
AVGfree.
Keampuhan AVG dalam memberantas virus memang sudah tidak terbantahkan lagi. Tapi sayang ini tidak gratis dan harganya mahal. Untung saja anda anti virus versi gratisnya yang juga dikeluarkan AVg yaitu AVGfree.
Sayangnya walaupun dapat melindungi operating system maupun software komputer dari virus tapi tidak mampu untuk melindungi dari spyware dsb. Karena memang fasilitasnya dibatasi. Untuk kita perlu 2 anti virus gratis lagi untuk menangkalnya.
download di : free.AVG.com
Spyware Terminator
Dari namanya saja kita sudah tahu bahwa software komputer yang satu ini untuk menangani para spyware. Jadi menurut aku, ini bisa menjadi pelengkap dari AVG.
download di :spywareterminator.com
Malwarebytes' Anti malware
Software ini sebagai dukungan jika ada virus-virus yang lolos dari AVG atau Spyware Terminator. Ini bisa digunakan untuk menghancurkan virus-virus tersebut. Tapi malah lebih bagus lho dari 2 anti virus gratis yang diatas.
download di :malwarebytes.org
Ayo buruan cepat download sebelum komputer anda dipermainkan oleh para virus.
Posting Komentar